Kamis, 07 Juni 2007

Kesenangan dan Kesedihan

Kesenangan adalah kesedihan yang tersembunyi dan dalam diri yang sama dari mana tawamu bangkit adalah diri yang seringkali kau penuhi dengan air mata
Bagaimana tidak?
Semakin dalam kesedihan menggali lubang dalam wujudmu, semakin banyak kesenangan yang akan dapat kau tampung
Ketika engkau gembira, lihatlah di kedalaman hatimu, dan engkau akan melihat bahwa sebenarnya engkau sedang meratapi sesuatu yang pernah menjadi kebahagiaanmu
Di antaramu ada yang berkata, "Kesenangan lebih besar dari kesedihan", dan yang lain berkata, "Bukan, kesedihanlah yang lebih besar".
Tapi ku katakan padamu, keduanya tak terpisahkan, bersama mereka datang, dan ketika salah satu duduk bercengkerama bersamamu di beranda, maka yang lain sedang berbaring menunggumu di tempat tidur.
Sesungguhnya engkau bergerak seperti skala yang berayun antara kesedihan dan kesenanganmu.
Hanya jika engkau kosong, maka engkau dapat berada pada keadaan tetap dan seimbang.

4 comments:

angin-berbisik mengatakan...

salam kenal nan hangat ya...
keep writing...

SatoNa mengatakan...

Hai.. salam kenal yah.. blogmu jg keren kok ^^
btw.. gak ditambahin chat box? biar lebih seru gt ngobrolnya. hehehe..
btw.. nie blog baru yah? ^^

Shireishou mengatakan...

setoejoe.. tambahi chatbox ^^ Soalnya aku ga punya blogspot. jd susah komennya (Ini pake ID adik)

Shireishou

yudi gandu mengatakan...

Kta2ny keren bnGT..